Skip to content

JURUSAN KPI FUAD LAKUKAN KUNJUNGAN MAGANG JURNALISTIK DI INSTANSI PEMERINTAHAN DAN LEMBAGA MEDIA CETAK

  • by

Senin, 7 Juni 2022. Jurusan Komunikasi dan Penyiaran Islam Fakultas Ushuluddin, Adab dan Dakwah adakan kunjungan magang jurnalistik di instansi pemerintah dan lembaga media cetak. Kegiatan ini dilakukan selama 4 hari sejak hari kamis 2 juni hingga 7 juni 2022. Kujungan magang jurnalistik ini bertujuan untuk monitoring mahasiswa magang dan menjalin relasi antara jurusan Komunikasi dan Penyiaran Islam dengan Instansi Pemerintahan dan Lembaga Media Cetak.

 

 

Kunjungan magang ini dipimpin langsung oleh Ketua Jurusan Komunikasi dan Penyiran Islam yaitu Kayyis Fithri Ajhuri, S.H.I., M. A Bersama staff jurusan KPI, Dony Rano Virdaus, M.I.Kom., dan juga dosen FUAD yaitu M. Nurdin M.Ag., Muchlis Daroini, M.Kom.I., Andhita Risko Faristiana, M.A., dan Galih Akbar Prabowo, M.A. Selain itu kegiatan kunjungan magangini juga diikuti oleh Rizqi Akbarani, S.Pd.I., M.Pd. perwakilan TIM Fuad Cyber Center untuk mendokumentasikan kegiatan kunjungan magang jurnalistik.

Kegiatan ini dimulai hari kamis tanggal 2 Juni sampai dengan selasa 7 juni 2022 dengan kegiatan kunjungan pertama di RRI Madiun kemudian dilanjutkan dengan Jawa Pos Radar Madiun, Kemenag Kota Madiun, Diskominfo Kota Madiun, Times Indonesia Cabang Madiun, Jatimnesia Magetan, Memo Magetan, Diskominfo Ponorogo, Dinas Pariwisata Ponorogo, Kanal Indonesia, Prokopim Ponorogo, Trenggalek Pedia, Humas Polres Ponorogo, Srikandiwarta Ponorogo, Media Matraman dan ditutup dengan kunjungan terakhir di Romansa FM Ponorogo. Dalam Kunjungan magang jurnalistik 2022 ini, Ketua Jurusan Komunikasi dan Penyiaran Islam Fakultas Ushuluddin, Adan dan Dakwah yaitu Kayyis Fithri Ajhuri, S.H.I., M.A menyampaikan bahwa kegiatan kunjungan magang jurnalistik ini merupakan media silaturahmi jurusan KPI dimana Dosen Pembimbing Lapangan dan Ketua Jurusan melihat secara langsung mahasiswa dalam proses magang dan membangun relasi antara jurusan KPI dengan instansi maupun lembaga media.

Semoga adanya kunjungan magang jurnalistik ini dapat menjadi media dan ajang silaturahmi antara Jurusan Komunikasi dan Penyiran Islam Fakultas Ushuluddin, Adab dan Dakwah dengan instasi dan lembaga media untuk mewujudkan FUADku Maju FUADku Bermutu.